Statistik dalam arti luas.
Statistik adalah ilmu pengetahuan yang merangkum kegiatan- kegiatan antara lain pengumpulan, pengorganisasian, perangkuman , pemaparan, dan penganalisaan data, serta pengambilan kesimpulan berdasarkan metode ilmiah yang teruji. Untuk penarikan kesimpulan yang valid serta pengambilan keputusan yang berdasarkan alasan ilmiah yang kuat dari hasil, analisis tersebut.
Statistik dalam arti sempit.
Statistik berarti informasi yang berbentuk angka,seperti: Sensus Ekonomi, Sensus Penduduk.dimana dalam hasil sensus tersebut diantaranya tercantum jumlah penduduk menurut umur, jumlah yang masih buta huruf, dan sebagainya. Sedangkan pada hasil sensus ekonomi informasi yang ada diantaranya jumlah usaha/perusahaan, jumlah asset perusahaan yang dirinci menurut kegiatan ekonomi yang ada.
2. Peranan dan perlunya Statistik.
1. Peranan Statistik
Menurut Hasan, 2009 Peranan statistik dalam kehidupan yaitu sebagai berikut :
a. Dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam kehidupan sehari-hari, statistik memiliki peranan sebagai penyedia bahan-bahan atau keterangan-keterangan berbagai hal untuk diolah dan ditafsirkan.
b. Dalam penelitian Ilmiah.
Statistik memiliki peranan sebagai penyedia alat untuk mengemukakan atau menemukan kembali keterangan-keterangan yang seolah-olah tersembunyi dalam angka-angka statistik.
c. Dalam ilmu pengetahuan.
Statistik memiliki peranan sebagai penyedia alat untuk mengemukakan atau menemukan kembali keterangan-keterangan yang seolah-olah tersembunyi dalam angka-angka statistik.
Dengan semakin pentingnya peranan statistik pada berbagai bidang dalam kehidupan modern, maka timbul cabang-cabang ilmu baru yang merupakan gabungan antara ilmu-ilmu lain seperti :
a. ekonometrika (ilmu ekonomi dan statistik)
b. Sosiometri (Sosiologi dan statistik)
c. Psikometri (Psikologi dan statistik)
2. Perlunya Statistik
Menurut Hasan, 2009 perlunya mempelaijari statistik karena statistik berperan sebagai alat bantu dalam hal-hal berikut ini :
a. Menjelaskan hubungan antara variabel-variabel.
Variabel atau peubah merupakan sesuatu yang nilainya tidak tetap. Dengan statistik, variabel-variabel tersebut dapat dijelaskan.
b. Membuat rencana dan ramalan.
Rencana dan ramalan merupakan dua hal yang diperlukan dalam pelaksanaan sesuatu, sehingga dapat diperoleh hasil yang baik dan berkualitas. Dengan statistik, rencana dan ramalan dapat dibuat sebaik mungkin.
c. Mengatasi berbagai perubahan.
Perubahan-perubahan yang terjadi dalam suatu pengambilan keputusan tidak mungkin dapat diabaikan atau dihindarkan, supaya pihak-pihak lain tidak ada yang dirugikan. Dengan statistik, perubahan-perubahan yang mungkin terjadi dapat diantisipasi.
d. Membuat keputusan yang lebih baik.
Keputusan yang baik dan rasional amat diperlukan dalam menjaga kelancaran sebuah aktivitas kerja supaya kelestarian dari sebuah usaha dapat terjamin. Dengan statistik, keputusan yang baik dan rasional dapat dihasilkan.
3. Tahap-tahap Kegiatan Statistik
• Collection of Data
• Organization of Data
• Presentation of Data
• Analysis of Data
• Interpretation of Data
Pengumpulan Data:
a. Sensus yaitu mengumpulkan seluruh data / populasinya.
b. Sampel yaitu mengumpulkan sebagian data saja/
Penyusunan Data
Tahap - tahap penyusunan data:
a. Editing
yaitu mendeteksi kemungkinan adanya kesalahan atau ketidakkonsistenan data.
b. Classify
yaitu pengelompokan data sesuai dengan sifat-sifat yang dimiliki oleh data.
c. Tabulation
yaitu pengelompokan data sesuai dengan sifat-sifat yang telah ditentukan dalam susunan kolom-kolom dan baris-baris, sehingga mudah untuk ditarik kesimpulan.
Presentasi Data
yaitu kegiatan agar data mudah untuk dibaca dan bisa dilihat secara visual, maka dibuat dalam bentuk tabel, grafik atau diagram.
Analisa Data
yaitu kegiatan untuk mengetahui karakteristik data, dengan menggunakan metode statistik, seperti rata-rata, deviasi standar, ataupun regresi.
Interpretasi Data
yaitu kegiatan untuk mengambil suatu kesimpulan yang benar.
0 komentar:
Posting Komentar